Syarat Mengajukan Permohonan KUR Kredit Usaha Rakyat

BY AUTHOR

Centrausaha.com – Syarat permohonan KUR harus dipenuhi oleh pihak debitur sebagai kelengkapan proses kredit modal usaha kepada salah satu bank milik pemerintah dengan ketentuan yang relatif mudah dan tidak berat.

Kredit usaha rakyat bank bri adalah sebuah program bagi anda yang membutuhkan dana untuk menambah modal usaha tetapi tidak mempunyai jaminan berupa tanah atau rumah untuk di jaminkan guna mendapatkan fasilitas kredit dari bank.

Banyak orang yang bertanya apakah kredit kur bisa untuk usaha yang baru akan di buka atau masih rencana? jawaban nya tidak, kredit kur hanya di berikan bagi para wirausaha yang sudah membuka usahanya minimal 6 bulan dan usaha tersebut berjalan secara terus menerus.

Tentunya jika anda ingin mendapatkan fasilitas kredit tanpa jaminan dari bank ternama di indonesia yaitu BANK BRI anda harus tahu syarat syarat kredit kur bri jika ingin pengajuan anda di setujui, berikut syarat syarat yang harus anda miliki untuk mendapatkan Kredit Usaha Rakyat dari BRI.

Syarat Permohonan KUR secara umum yang bisa diterima oleh bank

Calon debitur KUR Mikro adalah Individu yang melakukan usaha minimal 6 bulan berupa usaha produktif dan layak namun belum terlibat oleh pinjaman ataupun jaminan dengan pihak BANK.

Dan kredit ini dipergunakan untuk kebutuhan investasi dan/atau kebutuhan modal kerja (tidak untuk kebutuhan konsumtif).

Syarat dan ketentuan kredit kur

Persyaratan calon debitur: Individu yang melakukan usaha produktif pada semua sektor usaha yang feseable namun belum bankable tidak sedang menerima fasilitas kredit produktif dari pihak bank manapun.

Jenis kredit dan Jangka waktu

  • Kredit Modal Kerja, jangka waktu Maxsimal. 3 Tahun
  • Kredit Investasi, jangka waktu Maxsimal. 5 Tahun

Besar bantuan kredit yang diterima

  • Maksimal Yang dapat diberikan sampai Rp. 20 Juta
  • Biaya Administrasi tidak dipungut.
  • Biaya provisi tidak dipungut.

Syarat Legalitas Calon Debitur

Syarat kredit kur bri di atas adalah syarat wajib yang harus anda penuhi jika ingin mendapatkan fasilitas kredit yang di subsidi oleh pemerintah.

Yang di maksud kredit yang di subsidi adalah kredit yang di mana pemerintah membantu masarakat yang berprofesi sebagai pengusaha kecil agar bisa mengembangkan usahanya dengan cara meminjam modal kepada bank BRI tetapi sukubunga kreditnya di subsidi oleh pemerintah.

Bank pemberi kredit KUR

Mungkin sebagian dari anda bertanya apakah kredit KUR ini hanya di berikan oleh Bank BRI?

Tentu saja tidak, program kredit usaha rakyat ini adalah milik pemerintah sehingga ada beberapa bank lain yang juga di tunjuk untuk memberikan fasilitas kredit kur tersebut di antaranya.

  • BRI
  • BNI
  • BUKOPIN
  • Mandiri
  • Syariah Mandiri
  • BTN
  • Bank Pemerintah Daerah

Dari ketujuh bank pemberi kredit kur ini silahkan anda tentukan mana yang akan anda pilih sebagai calon bank pemberi kredit usaha anda.

Tetapi jika anda memilih kredit usaha rakyat bank bri anda bisa mengajukan kredit kur di semua unit bank BRI terdekat di kota anda.

Dengan program bantuan yang diselenggarakan oleh pemerintah ini tentunya merupakan angin segar bagi masyarakat yang memiliki bentuk usaha rumahan, usaha kecil ataupun bentuk bisnis kewirausahaan lainnya.

Aris Wahyu Ekarini
Berperan sebagai penulis freelance dengan topik seputar dunia bisnis dan keuangan pada beberapa media online. Menerima jasa penulisan artikel berbahasa Indonesia.

47 KOMENTAR

  1. saya punya usaha air minum isi ulang, dan saya ingin mengajukan dana bantuan tetapi usaha saya hanya memiliki SIUP saja dan sudah berjalan lebih dari setahun.apakah saya bisa mengajukan dana usaha?tolong infonya🙏🙏🙏

  2. sya mau tanya
    saya mau mengajukan pinjaman ke bank kur bri dngan jumlah 50jta.
    tp sppt tanah blum ad..
    bru ad tanda pembayaran setiap tahun
    ap bisa buat pengajuan
    trimakasih

  3. Saya punya usaha bengkel las.
    Saya butuh dana pinjaman buat beli genset.
    Langkah pertama apa yg saya harus laku khan buat dapat pinjaman tersebut

  4. Kalau mau pinjam KUR , minimal usaha yang berjalan 6 bln , misalkan belum punya usaha, masih mau memulai merintis usaha bagaimana ? Pinjaman kur untuk modal mulai usaha

    • Mungkin dari pihak pemberi pinjaman telah melakukan survey tertutup mengenai reputasi seseorang yang akan mengajukan kredit dan ditemukan history mengenai catatan buruk keuangannya. Seperti dahulu seringkali terlambat membayar cicilan atau sering menunggak dll.

    • terus apakah selamanya sy tidak bisa melakukan kredit KUR ini?? apa bisa terhapus history pinjaman di bank lain beberapa thn kemudian. padahal sy tdk pernah cacat/menunggak waktu angsuran. terimakasih…:-) 🙂

    • Sebenarnya ada langkah untuk mengetahui status history keuangan seseorang melalui akses BI Checking. Silakan disimak ulasan kami mengenai cara mengatasi persoalan atau menghapus blakclist BI-Checking DISINI

    • Khusus untuk KUR agak mudah dan bunganya sangat ringan, dan mungkin paling ringan drpd leasing, KTA, dll. Cukup menyediakan foto copy KTP, KK, SKU

      Soal lama usaha, dr KUR sendiri ada batasan minimal, yaitu udah berjalan minim selama 8 bulan. Setelah administrasi kelar, nanti di survey. Hasil survey nanti akan di cocokkan dg nominal pinjaman yg di ajukan.

      Misal, saat ada petugas yg survey nanya tentang omset, silakan di jawab sekian juta omsetnya. Tapi apabila tidak ada bukti yg bisa di tunjukkan, minimal anda memiliki bukti transaksi penjualan / pembelian itu sangat mendukung, ada nilai plus nya.

      Disini dibutukan ketrampilan melobi surveyor, bukan marketing. Kalo petugas survey menolak, ya pasti di tolak. Selama proses survey, cuma tanya jawab, terus ambil foto tempat usaha. Kalo prosesnya lancar, marketing & surveyor gak sibuk, 3 hari kelar kok. Hari senin ngajuin, hari selasa survey, hari rabu udah bisa cair duitnya.

  5. Sdh 2th usaha rumahan saya berjalan…produksi snack cumi2 dan jasa seterika…saya ingin meningkatkan usaha jasa seterika saya menjadi jasa laundry…Tp saya g pny jaminan…bpkp motor saya Shogun 110/2001…itupun mati pajak…apakah saya bisa mengajukan kur bri?

    • Untuk pinjaman dengan menggunakan jaminan khususnya BPKB kendaraan, di mohon supaya semua kelengkapan terpenuhi termasuk pajak kendaraan tahunan dan STNK 5 tahunan harus dalam status hidup atau belum expired.

  6. Assalamualaikum,pak saya udah ajukan KUR bank BRI cabang tigaraksa saya usaha warung ketoprak,kopi tapi ko ga bisa kata petugasnya,trus sampai sekarang ga da jawaban?emang sekarang ga da program KUR lagi?

  7. Apa kah seorang sendiri dan belum berkeluarga bisa pinjem tanpa jaminan… Karena ini buat masa depan dan ingin sukses kalau udah berkeluarga nanti

  8. suami saya punya usaha jualan bakwan Malang sudah kurang lebih 8tahun apakah bisa meminjam uang dengan mengajukan KUR ?

  9. Intinya kalau kita blm punya usaha, gak bisa ngajukan pinjeman donk ya? Jadi kalau mau buka usaha, gak ada modal,artinya GAK ADA SOLUSI.
    Apakah ini bagus utk mengurangi pengangguran? TIDAK. Apakah ini membuat orang berlomba2 hanya utk jd karyawan? YA.

    Harusnya yg mau buka usaha baru juga berhak dapat pinjaman tapi metode Kemitraan, pihak Bank aktif memantau dan mengontrol kegiatan usaha nya.
    Ada memang program Kemitraan bbrp Bank, tp sangat minimalia. Ironis. Sedih lihatnya 🙁

  10. Saya usaha kue kering dan aksesoris produksi sendiri dan dijual online..apakah bisa ikut mengajukan pinjaman kur?

  11. Seya senang dengan adanya kur pengusaha pemula seperti saya bisa tertolong…terimakasih kepada bank penyedia kur

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

POST TERBARU