Transaksi Internet Banking: Tips Aman dan Kesalahan yang Paling Bahaya

BY AUTHOR

Melakukan transaksi finansial menggunakan fasilitas internet banking (IB) sangat penting memperhatikan tips aman serta apa saja bahaya yang sering terjadi disebabkan oleh kesalahan penggunanya.

Internet banking baru muncul beberapa waktu lalu namun penggunanya sudah luar biasa tinggi karena ada banyak manfaat yang didapatkan oleh para nasabah dengan fasilits ini, salah satunya mereka bisa menghemat waktu dan bisa mengerjakan aktivitas lain sambil melakukan transaksi keuangan.

Selain efisien, Internet banking juga menawarkan banyak beragam promo apabila nasabah melakukan transaksi menggunakan fasilitas yang satu ini untuk pembayaran produk tertentu.

Namun perlu anda ketahui bahwa di samping ada banyak kelebihannya, internet banking tetap saja memiliki kekurangan di dalamnnya. Berikut ini ada beberapa tindakan bahaya yang sering kali terjadi di dalam internet banking beserta tips bagaimana cara bertransaksi yang aman.

Kesalahan paling sering terjadi dan cukup berbahaya bagi pengguna internet banking

Hal hal yang bisa dibilang cukup berpotensi menimbulkan bahaya bagi pengguna internet banking artinya adalah bisa menyebabkan kerugian finansial akibat akun anda telah disalah gunakan oleh pihak lain yang tidak bertanggung jawab.

#1 Keamanan password kurang cukup kuat dan mudah dibajak

Kata sandi, PIN maupun password standart seperti abcd12, 123456, abcdef, adalah yang paling sering digunakan oleh pengguna yang masih awam.

Memang hal ini lebih mudah di ingat, namun format password seperti itu cukup mudah untuk di terka orang lain sehingga sangat berbahaya jika digunakan pada akun IB anda.

Di sarankan sebaiknya menggunakan password dengan menggabungkan antara angka denga huruf supaya lebih sulit ditebak sehingga akun anda bisa lebih aman.

#2 Jaringan Hotspot Yang Tidak Aman

Ketika anda melakukan transaksi dan menggunakan hotspot di luar maka pastikan anda menggunakan jaringan yang aman.

Hal ini sangatlah rentan terjadi kejahatan karena semakin canggihnya teknologi maka seakan semuanya bisa dijangkau dengan mudah tanpa memikirkan itu suatu tindak kejahatan atau bukan.

#3 Anti Virus Sudah Out of Date (kadaluarsa)

Ketika anda tidak melakukan peng up date an antivirus maka hal ini merupakan salah satu peluang bagi para oknum yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan sebuah kejahatan.

Karena dengan menggunakan antivirus yang sudah out of date maka data data anda bisa dideteksi dengan mudah. Maka berhati hatilah dengan segala sesuatu, bahkan orang yang tidak anda ketahui batang hidungnya bisa melakukan kejahatan kepada anda.

#4 Jarang Memeriksa Akun

Kesalahan yang juga sering dilakukan oleh para pengguna adalah jarang memeriksa akun mereka secara periodic padahal tindakan seperti ini perlu anda lakukan dan seharusnya menjadi perhatian penting bagi anda.

Maka jika hal ini sudah terjadi pada anda maka waspadalah dan mulailah untuk mengubah kebiasaan anda. Periksalah secara rutin akun anda supaya keamanannya senantiasa terjamin.

Baca juga artikel terkait tentang cara daftar IB dan mobile banking BRI serta ulasan menarik lainnya mengenai solusi PIN dan Key Klik BCA individual terblokir.

Tips Aman Bertransaksi Melalui Internet Banking

Selain dari beberapa kesalahan yang sering kali terjadi pada internet banking, berikut ini ada tips aman dalam bertransaksi melalui internet banking.

#1 Situs Resmi Internet Banking

Ketika anda akan melakukan transaksi melalui internet banking maka yang perlu anda lakukan pertama kali adalah memastikan bahwa situs yang anda datangi tersebut merupakan situs resmi atau bukan.

Jangan sampai anda salah dalam menggunakan situs internet banking karena akan berbahaya bagi kemanan akun anda. Jangan tetipu dengan situs abal abal yang mengatasnamakan bank.

#2 Ganti Password Secara Berkala

Langkah yang kedua yang bisa anda lakukan adalah dengan mengganti pin atau password anda secara berkala. Hal ini untuk menghindari terjadinya sesuatu hal yang tidak anda inginkan. Pastikan bahwa password dan username anda tidak ada yang mengetahuinya.

#3 Hapus Histori Komputer (Clear History)

Selanjutnya adalah dengan membiasakan untuk selalu menghapus histori di komputer anda untuk menghindari orang lain membuka kembali apa yang sebelumnya telah anda kunjungi.

Terlebih lagi ketika anda menggunakan komputer umum maka pastikanlah hal ini jangan sampai lalai dalam melakukannya.

#4 Jaga Token Anda

Hal yang paling penting lagi adalah jangan pernah untuk memindah tangankan token anda, karena resikonya besar. Walaupun orang tersebut adalah orang yang paling anda percayai.

#5 Komputer Harus Bebas Virus

Pastikan kmputer yang anda gunakan adalah komputer yang memiliki antivirus yang kredibel dan up to date sehingga bisa terhindar dari virus worm, Trojan, spyware, malware dan bot. Virus virus seperti ini sangatlah berbahaya. Jadi pastikanlah komputer anda bersih akan virus tersebut.

Izna Amalia
Bagian dari kontributor tetap centrausaha.com sejak dirilis tahun 2016 hingga sekarang. Menerima jasa penulisan artikel dengan topik peluang usaha, bisnis dan keuangan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

POST TERBARU